Internalisasi Nilai Humanis Di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang

SIYONO, SIYONO (2023) Internalisasi Nilai Humanis Di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang. Disertasi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Ringkasan Disertasi)
RINGKASAN DISERTASI SIYONO NIM O300170026.pdf

Download (296kB)

Abstract

Penelitian ini fokus pada Internalisasi nilai humanis di Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API) Tegalrejo Magelang. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1) Bagaimana Karakteristik pemahaman pengelola terhadap nilai humanis di pondok pesantren API Tegalrejo Magelang 2) Bagaimana proses internalisasi nilai Humanis di pondok pesantren API Tegalrejo Magelang 3) Bagaimana hasil internalisasi nilai humanis di pondok pesantren API Tegalrejo Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun sumber data, sesuai dengan purposive sampling yaitu semua unsur personalia yang terhimpun dalam aktifitas pondok pesantren seperti pengasuh, pimpinan/ lurah, ustadz, pengelola/ pengurus, santri. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Secara umum karakteristik pemahaman pengelola dan pengajar (pengasuh dan ustadz) terhadap nilai humanis bisa dikatakan sudah paham, hal ini terlihat bahwa pengelola tidak membeda-bedakan santri baik dari segi asal usul, latar belakang sosial, asal daerah, budaya maupun kemampuan santri. Sehingga pemahaman tersebut memperkuat nilai humanis para santri untuk diaktualisasikan secara kontinuitas dalam kehidupan sehari-hari di pondok pesantren. (2) Proses internalisasi nilai humanis dipondok pesantren yaitu dengan; a. strategi internalisasi; terdiri dari perencanaan pembelajaran, proses pembelajaran, penguatan nilai humanis. b. cara internalisasi terdiri dari; dalam pembelajaran maupun di luar pembelajaran, seperti pemberian keteladanan, pembiasaan, pemberian sanksi, pemberian tanggung jawab, kebebasan berkreasi tetapi masih dalam pengawasan. (3) Hasil internalisasi nilai humanis di pondok pesantren untuk penguatan karakter humanis terdiri; a. sosialisasi nilai-nilai multikultural, dilakukan secara vertikal maupun horizontal. b. pembiasaan, melalui keikhlasan, hidup sederhana, kemandirian, membangun ukhuwah islamiyah, kebebasan. c. penugasan, penugasan dilaksanakan sebagai bentuk latihan tanggung jawab. This research focuses on internalizing humanist values in the Islamic College Dormitory Boarding School (API) Tegalrejo Magelang. The formulation of the problem in this study is 1) How are the characteristics of the manager's understanding of humanist values in the API Tegalrejo Magelang Islamic boarding school 2) How is the internalization process of Humanist values in the API Tegalrejo Magelang Islamic boarding school 3) How is the result of the internalization of humanist values in the API Tegalrejo Magelang islamic boarding school. This research is a qualitative research. Data collection techniques are carried out with interviews, observations, and documentation. As for the source of data, in accordance with purposive sampling, namely all personnel elements collected in islamic boarding school activities such as caregivers, leaders / village heads, ustadz, managers / administrators, students. The results of this study are (1) In general, the characteristics of the understanding of managers and teachers (caregivers and ustadz) towards humanist values can be said to have understood, it can be seen that managers do not discriminate between students both in terms of origin, social background, regional origin, culture and ability of students. So that this understanding strengthens the humanist value of the students to be actualized continuously in daily life in islamic boarding schools. (2) The process of internalizing humanist values in islamic boarding schools, namely by; a. internalization strategy; consists of learning planning, learning process, strengthening humanist values. b. the way of internalization consists of; in learning and outside of learning, such as setting an example, habituation, sanctioning, giving responsibility, freedom to create but still under supervision. (3) The results of the internalization of humanist values in islamic boarding schools to strengthen the humanist character consist; a. the socialization of multicultural values, carried out vertically or horizontally. b. habituation, through sincerity, simple living, independence, building ukhuwah islamiyah, freedom. c. assignment, assignment is carried out as a form of responsibility exercise.

Item Type: Thesis (Disertasi)
Uncontrolled Keywords: Internalisasi, pendidikan, humanis, Internalization, education, humanist
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > S3 Pendidikan Islam
Depositing User: Gatiningsih
Date Deposited: 04 May 2023 07:24
Last Modified: 13 Sep 2023 06:24
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/111435

Actions (login required)

View Item View Item