PELAKSANAAN PERJANJIAN PEMBIAYAAN ANTARA PT WAHANA OTTOMITRA MULTIARTHA FINANCE DENGAN KONSUMEN DI KOTA WONOGIRI

Budi SBL, Bakuh Kukuh (2008) PELAKSANAAN PERJANJIAN PEMBIAYAAN ANTARA PT WAHANA OTTOMITRA MULTIARTHA FINANCE DENGAN KONSUMEN DI KOTA WONOGIRI. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
C100950059.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (397kB)

Abstract

Finance dengan konsumen di kota Wonogiri. Pada dasarnya prosedur dalam pelaksanaan pembiayaan antara PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance dengan konsumennya, mudah dilaksanakan dan tidak memerlukan prosedur yang berbelit-belit. Apalagi dari PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance telah menempatkan petugasnya di masing-masing dealer sehingga calon konsumen tidak perlu datang langsung ke kantor PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance, tapi langsung ditangani oleh petugas dari PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance sehingga dalam prosesnya akan berjalan lebih cepat. Perjanjian antara PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance dengan konsumen merupakan jenis perjanian standart karena ketentuan dan syarat perjanjiannya telah ditentukan sedemikian rupa oleh PT Wahana Ottomitra Multiarthja Finance dalam klausul-klausul yang dituangkan dalam formulir perjanjian sehingga konsumen tinggal menyatakan menerima atau menolak ketentuan dan syarat perjanjian itu tanpa merundingkannya terlebih dahulu. Hal ini sesuai dengan pasal 1321 KUH Perdata. Dalam perjanjian tersebut PT Wahana Ottomitra Multiartha Finance berkedudukan sebagai penyedia fasilitas dana pembiayaan dan konsumen berkedudukan sebagai penerima fasilitas dana pembiayaan, sebagaimana ketentuan pasal 1333 KUH Perdata, 1332 jo 1334 KUH Perdata.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: perjanjian, Pembiayaan
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 14 Aug 2009 04:48
Last Modified: 14 Dec 2010 05:12
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4125

Actions (login required)

View Item View Item