HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN KERJA DENGAN KOMITMEN ORGANISASI

Damayanti, Galuh Tri (2010) HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN KERJA DENGAN KOMITMEN ORGANISASI. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
F100030007.pdf

Download (115kB)
[img] PDF
F100030007.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (446kB)

Abstract

Kehberhasilan manajemen didalam organisasi perusahaan ditentukan oleh tinggi rendahnya komitmen kerja seseorang, semakin tinggi komitmen kerja seseorang, akan membawa dampak yang penting bagi kelangsungan perkembangan usaha. Tenaga kerja mereka bekerja juga perlu mendapatkan upah yang layak sebagai balas jasa serta latihan kerja yang baik, sehingga akan mempengaruhi semangat kerja mereka. Para karyawan akan termotivasi untuk melakukan pekerjaan sebaik-baiknya, jika upah dan balas jasa yang diterima sesuai yang diharapkan para karyawan. Peningkatan keputusan kerja merupakan salah satu keefktifan perusahaan melalui proses organisasi keterkaitan karyawan terhadap organisasi tempat bekerja dikenal dengan istilah komitmen organisasi. Komitmen organisasi dapat digunakan untuk memperoleh gambaran perilaku karyawan yang bermanfaat bagi organisasi, meliputi sikap menyukai organisasi dan kesediaan aktif untuk mengusahakan tingkat upaya yang tinggi pada karyawan maka perusahaan atau organisasi akan mendapatkan dampak positif seperti meningkatnya produksi, kualitas kerja dan kepuasan kerja serta menurunnya tingkat keterlambatan, absensi dan turnover. Pihak perusahaan atau organisasi mengharapkan adanya suatu komitmen yang tinggi dari karyawan, oleh karena sebuah perusahaan akan menjadi berkembang apabila memiliki karyawan dengan komitmen yang tinggi terhadap perusahaan. Penelitian dilakukan: (1) untuk mengetahui hubungan antara komitmen kerja dengan komitmen organisasi, (2) untuk mengetahui seberapa besar tingkat komitmen kerja karyawan dan komitmen organisasi karyawan, (3) sumbagan efektif komitmen kerja terhadap komitmen organisasi. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. RAKABU FURNITURE adalah teknik studi populasi. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode angket analisis data menggunakan teknik koreasi productmoment. Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan teknik korelasi product moment diperoleh kesimpulan: (1) Ada hubungan positif dan signifikan antara komitmen kerja dengan komitmen organisasi. Semakin tinggi komitmen kerja maka semakin pula komitmen organisasi, begitu pula sebaliknya. (2) Tingkat komitmen kerja tergolong tinggi dengan rerata empirik (ME) = 130,133 dan rerata hipotetiknya (MH) = 95. Sedangkan tingkat komitmen organisasi tergolong sangat tinggi dengan rerata empirik (ME) = 132,578 dan rerata hipoteiknya (97,5). (3) Sumbangan efektif komitmen kerja terhadap komitmen organisasi sebesar 59,3%. Hal ini berarti masih terdapat beberapa variabel lain yang mempengaruhi organisasi diluar variabel komitmen kerja sebesar 40,7%.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: KEPUASAN KERJA, KOMITMEN ORGANISASI
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Ken Retno Yuniwati
Date Deposited: 20 Jan 2011 10:09
Last Modified: 26 Nov 2019 03:53
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/9957

Actions (login required)

View Item View Item