HUBUNGAN ANTARA STRATEGI COPING DENGAN KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL HIPERTENSI

SIJANGGA, WYLLISTIK NOERMA (2010) HUBUNGAN ANTARA STRATEGI COPING DENGAN KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL HIPERTENSI. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
F100050062.pdf

Download (333kB)
[img] PDF
F100050062.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (333kB)

Abstract

Kehamilan bagi seorang wanita merupakan hal yang penuh kebahagiaan sekaligus kegelisahan. Menggelisahkan karena penuh dengan perasaan takut dan cemas mengenai hal-hal buruk yang dapat menimpa dirinya terutama pada saat proses persalinan. Kecemasan akan lebih dirasakan pada ibu hamil yang disertai hipertensi, karena risiko yang jauh lebih besar saat hamil dan persalinan. Ibu hamil hipertensi diharapkan memiliki cara yang tepat dan benar, sehingga dapat mengelola kecemasan yang dirasakan. Hal ini melibatkan strategi coping untuk mengatasi keadaan dari situasi yang menekan, menantang, atau mengancam. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu hamil penderita hipertensi yang bertempat tinggal di Kabupaten Boyolali. Karakteristik sampel dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang memiliki tekanan darah 140/90 atau lebih, menginjak pertengahan trimester kedua sampai persalinan, dan tingkat pendidikan minimal SMA/SMK. Teknik sampling menggunakan purposive non random sampling. Jumlah subjek dalam penelitian ini adalah 40 orang. Metode analisis data yang digunakan adalah product moment. Hasil analisis data diperoleh nilai koefisien korelasi (r) sebesar -0,556; p: 0,000 (p<0,01). Sumbangan efektif variabel strategi coping terhadap kecemasan menghadapi persalinan sebesar 30,7%. Hal ini dapat diartikan masih terdapat 69,3% variabel lain yang memengaruhi kecemasan di luar variabel strategi coping. Nilai rerata empirik strategi coping sebesar 123,55 dan nilai rerata hipotetik sebesar 92,5 yang berarti strategi coping pada subyek penelitian tergolong tinggi. Pada nilai rerata empirik kecemasan menghadapi persalinan sebesar 78,08 dan rerata hipotetik sebesar 65 yang berarti kecemasan menghadapi persalinan pada subyek penelitian tergolong sedang. Berdasarkan hasil analisis data penelitian maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan negatif yang sangat signifikan antara strategi coping dengan kecemasan menghadapi persalinan pada ibu hamil hipertensi. Hal ini berarti variabel strategi coping yang tepat dapat digunakan sebagai prediktor untuk memprediksikan atau mengukur variabel kecemasan pada ibu hamil hipertensi.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kecemasan, strategi coping dan kehamilan hipertensi.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 13 Dec 2010 04:26
Last Modified: 13 Dec 2010 11:21
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/9289

Actions (login required)

View Item View Item