PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF THINK-PAIR-SHARE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN MOTIVASI BELAJAR (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V MIM Ngwaru Plosorejo Matesih Tahun Ajaran 2009/2010)

SUPARTINI , SUPARTINI (2010) PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF THINK-PAIR-SHARE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN MOTIVASI BELAJAR (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas V MIM Ngwaru Plosorejo Matesih Tahun Ajaran 2009/2010). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A510070500.pdf

Download (119kB)
[img] PDF
A510070500.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penerapan metode pembelajaran kooperatif Think-Pair-Share dapat meningkatkan keaktifan dan motivasi belajar siswa kelas V MIM Ngwaru tahun pelajaran 2009/2010. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) untuk memberikan solusi atas permasalahan nyata yang ada di kelas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Penelitian dilakukan dalam 3 tindakan yang berulang atau siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan tindakan yang berupa penyusunan langkah-langkah pembelajaran dengan penerapan metode pembelajaran kooperatif Think-Pair-Share, pelaksanaan tindakan, observasi, serta refleksi untuk merencanakan tindakan berikutnya. Subyek penelitian adalah siswa kelas V MIM Ngwaru tahun pelajaran 2009/2010. Data diperoleh dari kajian dokumen, observasi dan penyebaran angket. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, serta penarikan kesimpulan. Keaktifan siswa diukur dengan angket dan observasi sedangkan motivasi belajar diukur dengan menggunakan angket. Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian penelitian tindakan kelas yang telah dilaksanakan ini adalah penerapan pembelajaran metode Think-Pair-Share dapat meningkatkan keaktifan dan motivasi belajar siswa kelas V MIM Ngwaru Plosorejo Matesih.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Think-Pair-Share, keaktifan dan motivasi belajar
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 21 Oct 2010 05:30
Last Modified: 14 Nov 2010 14:14
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8754

Actions (login required)

View Item View Item