UPAYA MENINGKATKAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI METODE PEMBELAJARAN EDUTAINMENT (Education Entertainment) (PTK di Kelas VIII Semester II SMP Negeri 5 Pemalang Tahun Ajaran 2009/ 2010)

WIJAYANTI, VINA (2010) UPAYA MENINGKATKAN MINAT DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA MELALUI METODE PEMBELAJARAN EDUTAINMENT (Education Entertainment) (PTK di Kelas VIII Semester II SMP Negeri 5 Pemalang Tahun Ajaran 2009/ 2010). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
A410060210.pdf

Download (64kB)
[img] PDF
A410060210.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang bertujuan untuk meningkatkan minat dan prestasi belajar matematika siswa melalui metode pembelajaran Edutainment. Subyek pemberi tindakan adalah guru matematika kelas VIII SMP Negeri 5 Pemalang dan penerima tindakan adalah siswa kelas VIII G yang berjumlah 40 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi, catatan lapangan dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan metode alur. Hasil penelitian tindakan kelas ini adalah 1) Adanya peningkatan minat belajar siswa dalam pembelajaran matematika melalui metode pembelajaran edutainment yang meliputi a) Perasaan senang siswa sebelum tindakan 27,5 % dan setelah dilakukan tindakan menjadi 74,36 %, b) Perhatian siswa sebelum tindakan 25% dan setelah dilakukan tindakan menjadi 71,79 %, c) Kemauan siswa sebelum tindakan 12,5 % dan setelah dilakukan tindakan menjadi 58,97 % dan d) Konsentrasi siswa sebelum tindakan 37,5 % dan setelah dilakukan tindakan menjadi 79,49 %. 2) Prestasi belajar matematika siswa sebelum tindakan rata-rata kelas 5,98 dan setelah dilakukan tindakan menjadi 7,74. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode edutainment dalam pembelajaran matematika dapat meningkatkan minat belajar siswa yang berakibat pada peningkatan prestasi belajar matematika siswa.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: minat, prestasi-belajar,edutainment
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 23 Aug 2010 07:34
Last Modified: 14 Nov 2010 18:11
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8391

Actions (login required)

View Item View Item