STRATEGI MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN KARYAWAN DEMI KEPUASAN PELANGGAN DI RS PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA

SARDJONO, SAPRASTIKA (2008) STRATEGI MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN KARYAWAN DEMI KEPUASAN PELANGGAN DI RS PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
T100004008.pdf

Download (61kB)
[img] PDF
T100004012.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (156kB)

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan tujuan utama RS PKU Muhammadiyah Surakarta, sebagai industri yang bergerak di bidang jasa layanan kesehatan. Hasil pengamatan di lapangan menunjukkan ada keluhan pelanggan terhadap kualitas pelayanan yang diberikan, dan keluhan karyawan terhadap iklim organisasi. Berdasar hal tersebut, maka dilakukan penelitian, dengan tujuan mengetahui hubungan iklim organisasi dan faktor-faktor iklim organisasi terhadap kepuasan kerja karyawan. Selanjutnya menyusun rancangan intervensi yang sekiranya dapat meningkatkan kepuasan kerja karyawan, berdasar faktor iklim organisasi yang paling dominan mempengaruhi kepuasan kerja karya wan, sebagai salah satu strategi dalam meningkatkan kualitas pelayanan karyawan, demi kepuasan pelanggan. Pelaksanaan penelitian di RS PKU Muhammadiyah Surakarta, dengan sampel berjumlah 93 karyawan, yang dipilih secara acak, berdasar karyawan bagian medis, non medis, dan penunjang medis. Analisis data menggunakan regresi. Hasilnya menunjukkan ada hubungan positif yang sangat signifikan antara iklim organisasi dengan kepuasan kerja karyawan. Faktor tanggung jawab serta kehangatan dan dukungan dalam iklim organisasi tidak terlihat pengaruhnya terhadap kepuasan kerja karyawan. Faktor penghargaan, memiliki hubungan positif yang cukup signifikan, sedangkan faktor kejelasan organisasi dan kepemimpinan, memiliki hubungan positif yang sangat signifikan dengan kepuasan kerja karyawan. Kejelasan organisasi merupakan faktor iklim organisasi yang paling dominan mempengaruhi kepuasan kerja karyawan. Rancangan intervensi disusun untuk meningkatkan kejelasan organisasi, yaitu dengan teknik konsultasi proses.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Additional Information: RAK S2/F100-035
Uncontrolled Keywords: Iklim organisasi, kepuasan kerja karyawan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Sains Psikologi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 07 Jul 2010 04:45
Last Modified: 14 Nov 2010 21:46
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/8042

Actions (login required)

View Item View Item