ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL ( STUDI PADA EMITEN SYARIAH DI BEI TAHUN 2005-2008 )

PERWIRA , ANDRI REZA (2010) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI STRUKTUR MODAL ( STUDI PADA EMITEN SYARIAH DI BEI TAHUN 2005-2008 ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B100060082.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (463kB)
[img]
Preview
PDF
B100060082.pdf

Download (61kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan pertumbuhan aktiva terhadap struktur modal perusahaan. Perusahaan yang menjadi sampel adalah perusahaan/emiten syariah yang ada di Bursa Efek Indonesia. Dan periode penelitian yang digunakan yaitu pada tahun 2005-2008. Metodologi penelitian yang digunakan meliputi uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, uji autokorelasi, analisis regresi, uji t, dan uji F. Alat analisis ini berfungsi untuk memprediksi, melihat pengaruh secara individu, melihat pengaruh secara bersama, dan mengetahui seberapa besar pengaruh variabel-variabel independen terhadap variabel dependen struktur modal. Hasil yang diperoleh yaitu hanya ada satu variabel independen yang berpengaruh secara parsial terhadap variabel dependen yaitu variabel profitabilitas. Sedangkan untuk kedua variabel lainnya yaitu ukuran perusahaan dan pertumbuhan aktiva tidak berpengaruh signifikan secara parsial terhadap struktur modal. Dari ketiga variabel tersebut, variabel yang paling besar pengaruhnya terhadap struktur modal adalah variabel profitabilitas.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: profitabilitas, ukuran perusahaan, pertumbuhan aktiva, struktur modal (leverage).
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Edy Susilo
Date Deposited: 01 Jul 2010 08:45
Last Modified: 25 Sep 2018 03:12
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7969

Actions (login required)

View Item View Item