TANGGUNG JAWAB PT. POS INDONESIA (PERSERO) TERHADAP PENGIRIMAN PAKET POS DI SUKOHARJO

MURDIYANTO, QOMAR EKO (2010) TANGGUNG JAWAB PT. POS INDONESIA (PERSERO) TERHADAP PENGIRIMAN PAKET POS DI SUKOHARJO. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
C100030041.pdf

Download (52kB)
[img] PDF
C100030041.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (327kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah (1) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tanggung jawab PT. Pos Indonesia (Persero) jika terjadi keterlambatan, kehilangan ataupun rusaknya barang/paket pos yang dikirim oleh pengirim, (2) Mengetahui bagaimana perlindungan hukum bagi pengguna jasa PT. Pos Indonesia (Persero) cabang Sukoharjo apabila paket pos yang dikirimkan rusak ataupun hilang.Mengetahui apakah hambatan-hambatan pengguna jasa PT. Pos Indonesia (Persero) dalam pengajuan ganti rugi apabila paket pos yang dikirimkan rusak ataupun hilang, (3) Mengetahui hambatan-hambatan yang mungkin ada dalam proses pengiriman paket pos khususnya di PT. Pos Indonesia cabang Sukoharjo. Dalam penelitian ini menerapkan jenis penelitian diskriptif dengan sumber data Data primer dan Data sekunder. Dan menggunakan metode pendekatan yang bersifat Normatif karena yang diteliti adalah aspek-aspek hukum atau norma hukum sehingga dapat diketahui tanggung jawab PT. Pos Inonesia terhadap pengiriman paket pos. Dalam pengumpulan data menggunakan metode studi kepustakaan dan studi lapangan berupa wawancara dan observasi. Untuk menguji Validitas data dalam penelitian ini menggunakan analisis data kualitatif. Kesimpulan dalam pelaksanaan Tangung Jawab PT. Pos Indonesia (persero) Terhadap Pengiriman Paket Pos di Sukoharjo bahwa (1) Perjanjian pengangkutan barang melalui PT. Pos Indonesia terjadi dengan adanya penawaran umum yang dilakukan yang dilakukan oleh pihak PT. Pos Indonesia, dimana pihak yang berkepentingan atas penawaran tersebut mendatangi tempat yang telah ditentukan oleh pihak pos dengan menyerahkan barang kirimannya serta memenuhi segala peraturan yang ditetapkan oleh pihak PT. Pos Indonesia disertai membayar porto dengan lunas. (2) Perjanjian pengangkutan barang merupakan perjanjian timbal balik antara pengangkut dengan pengirim, maka masing-masing pihak mempunyai hak dan kewajiban menyelenggarakan pengangkutan dengan selamat sampai tujuan sedangkan pihak pengirim berkewajiban untuk membayar ongkos pengangkutan. (3) Pada dasarnya pengangkut tetap bertanggung jawab atas kerugian yang terjadi sebagai akibat langsung dari kelalaian atau kealpaanya, kecuali pengangkut dapat membuktikan bahwa kerugian tersebut disebabkan oleh keadaan yang memaksa, serta keadaan yang sangat memaksa tersebut dapat dilakukan baik dengan cara subjektif maupun objektif. Semoga hasil peenelitian ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan dapat membantu serta memberikan sumbangan pemikiran bagi para peneliti yang sejenis pada masa yang akan datang.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: TANGGUNG JAWAB PT. POS INDONESIA (PERSERO), PENGIRIMAN PAKET POS
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 23 Jun 2010 07:35
Last Modified: 15 Nov 2010 01:10
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7698

Actions (login required)

View Item View Item