ANALISIS PERATAAN LABA (INCOME SMOOTHING) : FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN DAN RISIKO SAHAM PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) (Studi Empiris di Bursa Efek Indonesia Tahun 2006-2008)

FARHANA , ARUM (2010) ANALISIS PERATAAN LABA (INCOME SMOOTHING) : FAKTOR YANG MEMPENGARUHI DAN PENGARUHNYA TERHADAP RETURN DAN RISIKO SAHAM PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) (Studi Empiris di Bursa Efek Indonesia Tahun 2006-2008). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
B200060076.pdf

Download (561kB)
[img] PDF
B200060076.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi perataan laba (besaran perusahaan, net profit margin, dan operating profit margin, kelompok usaha, winner/loser stocks) dan pengaruhnya terhadap return dan risiko saham perusahaan go public di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan mengambil 3 tahun penelitian mulai tahun 2006 sampai dengan tahun 2008. Sampel dalam penelitian ini adalah 78 sampel perusahaan go public yang memenuhi kriteria dengan menggunakan metode purposive sampling. Teknik uji yang digunakan adalah uji normalitas data dilakukan dengan One Sample Kolmogorof-Smirnov Test untuk mengetahui distribusi data. Uji t diterapkan pada data yang berdistribusi normal, sedangkan Mann-Whitney U Test diterapkan pada data yang tidak berdistribusi normal. Selanjutnya, dilakukan uji statistik secara terpisah untuk setiap hipotesis penelitian. Hipotesis pertama akan diuji dengan regresi logit (logistic regression) dengan pengujian multivariate untuk menguji pengaruh faktor-faktor besaran perusahaan, net profit margin, operating profit margin, kelompok usaha dan klasifikasi winner/ losser stocks terhadap perataan laba. Karena return dan beta berdistribusi tidak normal, maka digunakan uji Mann-Whitney U Test, kemudian uji statistik yang diterapkan untuk hipotesis kedua dan ketiga adalah uji beda rata-rata dengan tingkat signifikansi 0.05. Pengujian hipotesa yang kedua untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan return antara kelompok perusahaan perata laba dan bukan perata laba. Pengujian hipotesa yang ketiga yaitu untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan risiko (beta) antara kelompok perusahaan perata laba dan bukan perata laba. Hasil pengujian yang diperoleh dari hipotesis pertama menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan atas faktor-faktor besaran perusahaan, net profit margin(npm), operating profit margin, kelompok usaha dan klasifikasi winner/ losser stocks terhadap perataan laba. Hasil dari hipotesis kedua adalah bahwa tidak terdapat perbedaan return antara perusahaan perata laba dan bukan perata laba (ditunjukkan dengan nilai Asyimp. Sig sebesar 0,103, yang mana nilainya > 0,05). Sedangkan untuk hipotesis ketiga diperoleh hasil bahwa tidak terdapat perbedaan risiko (beta) antara perusahaan perata laba dan bukan perata laba (ditunjukkan dengan nilai Asyimp. Sig sebesar 0,504, yang mana nilainya > 0,05).

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perataan laba (income smoothing), besaran perusahaan, net profit margin, operating profit margin, kelompok usaha dan klasifikasi winner/ losser stocks, return dan risiko (beta)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Users 1504 not found.
Date Deposited: 17 Jun 2010 09:12
Last Modified: 15 Nov 2010 02:31
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7550

Actions (login required)

View Item View Item