ANALISIS LAPORAN KEUANGAN SEBAGAI ALAT UNTUK MENGAWASI AKTIFITAS FINANSIAL PADA KOPERASI KARYAWAN RUMAH SAKIT ISLAM SURAKARTA

RAHMAWATI , ENITA (2010) ANALISIS LAPORAN KEUANGAN SEBAGAI ALAT UNTUK MENGAWASI AKTIFITAS FINANSIAL PADA KOPERASI KARYAWAN RUMAH SAKIT ISLAM SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B100060126.pdf

Download (208kB)
[img] PDF
B100060126.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktifitas keuangan pada Koperasi Karyawan Rumah Sakit Islam Surakarta dengan melakukan analisa rasio keuangan sebagai dasar penilaiannya. Dari hasil analisa tersebut diharapkan dapat bermanfaat bagi koperasi sebagai bahan evaluasi tahun-tahun sebelumnya, sehingga untuk tahun-tahun mendatang dapat dilakukan perbaikan terhadap kelemahan yang ada. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang meliputi laporan keuangan koperasi yang terdiri atas neraca tahun 2001-2005, laporan rugi-laba tahun 2001-2005 dan keterangan-keterangan lain yang berhubungan dengan neraca dan laporan rugi-laba pada koperasi. Metode pengumpulan data yang digunakan meliputi metode wawancara, observasi, dan studi pustaka. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan rasio keuangan yang terdiri dari rasio Likuiditas, rasio Solvabilitas dan rasio Profitabilitas. Berdasarkan pembahasan dan analisa rasio keuangan pada Koperasi Karyawan Rumah Sakit Islam Surakarta diperoleh hasil sebagai berikut: untuk rasio Likuiditas, rasio Solvabilitas, dan rasio Profitabilitas berdasar analisa yang telah dilakukan, kondisi aktifitas keuangan koperasi dalam keadaan baik, karena telah memenuhi standart Departemen Koperasi. Koperasi Karyawan Rumah Sakit Islam Surakarta harus menjaga aktifitas keuangannya agar terus meningkat pada tahun-tahun berikutnya.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Rasio Likuiditas, Solvabilitas, dan Profitabilitas
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Edy Susilo
Date Deposited: 16 Jun 2010 08:41
Last Modified: 15 Nov 2010 02:55
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/7515

Actions (login required)

View Item View Item