PENGARUH LOCUS OF CONTROL, LINGKUNGAN KERJA, DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KINERJA PELAYANAN PEGAWAI PADA UNIT PELAYANAN TERPADU PEMERINTAH KOTA SURAKARTA

Bany, Bany (2006) PENGARUH LOCUS OF CONTROL, LINGKUNGAN KERJA, DAN PEMANFAATAN TEKNOLOGI INFORMASI TERHADAP KINERJA PELAYANAN PEGAWAI PADA UNIT PELAYANAN TERPADU PEMERINTAH KOTA SURAKARTA. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta .

[img]
Preview
PDF
P100040052.pdf

Download (239kB)
[img] PDF
P100040052.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (405kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan melakukan analisis pengaruh locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi terhadap kinerja pelayanan pegawai unit pelayanan terpadu Pemerintah Kota Surakarta. Penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi instansi sebagai bahan informasi dalam peningkatan kinerja pegawai terutama berkaitan dengan faktor faktor: locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi. Populasi penelitian ini adalah semua karyawan yang tercatat dan masih aktif bekerja pada Unit Pelayanan Terpadu Pemerintah Kota Surakarta sebanyak 34 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sejumlah populasi yaitu 34 orang pegawai. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Analisis regresi digunakan untuk menggambarkan pola pengaruh antara variabel independent (variabel locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi) dengan variabel dependen (variabel kinerja pelayanan pegawai). Hasil analisis data didapatkan pertama, nilai thitung variabel locus of control sebesar 3,340 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,042 artinya ada pengaruh yang signifikan antara variabel locus of control terhadap kinerja pelayanan pegawai. Kedua, variabel lingkungan kerja mempunyai nilai thitung sebesar 3,455 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,042 artinya ada pengaruh yang signifikan variabel lingkungan kerja terhadap kinerja pelayanan pegawai. Ketiga, variabel pemanfaatan teknologi informasi mempunyai nilai thitung sebesar 2,302 sedangkan nilai ttabel sebesar 2,042 artinya ada pengaruh yang signifikan variabel lingkungan kerja terhadap kinerja pelayanan pegawai. Jika dilihat dari nilai Beta Std. pemanfaatan teknologi informasi = 0,314 maka dapat ditentukan bahwa pemanfaatan teknologi informasi mempunyai pengaruh yang dominan terhadap kinerja pelayanan pegawai karena nilai Beta Std yang paling tinggi, sedangkan pengaruh yang paling rendah adalah locus of control karena mempunyai nilai Beta Std yang paling kecil yaitu sebesar 0,159. Pengujian variabel independen secara bersama-sama (variabel locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi) terhadap kinerja pelayanan pegawai dilakukan dengan menggunakan uji F, nilai Fhitung sebesar 19,318 lebih besar dari Ftabel yaitu 2,92 artinya secara bersama-sama variabel variabel locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh terhadap kinerja pelayanan pegawai. Hasil analisis data diperoleh R² sebesar 0,659 ini menunjukkan bahwa variabel variabel locus of control, lingkungan kerja, dan pemanfaatan teknologi informasi hanya mampu menjelaskan variabel kinerja pelayanan pegawai sebesar 34,1%

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: locus of control, lingkungan kerja, pemanfaatan teknologi informasi, dan kinerja pelayanan pegawai.
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Manajemen
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 14 May 2010 02:51
Last Modified: 18 Nov 2019 04:34
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6966

Actions (login required)

View Item View Item