MANAJEMEN PENYELENGGARAAN PROGRAM PERCEPATAN BELAJAR BAGI SISWA YANG MEMILIKI POTENSI KECERDASAN DAN BAKAT ISTIMEWA DI SMP NEGERI 1 WONOGIRI

WAHYONO , RESI HANANTO AGUNG (2006) MANAJEMEN PENYELENGGARAAN PROGRAM PERCEPATAN BELAJAR BAGI SISWA YANG MEMILIKI POTENSI KECERDASAN DAN BAKAT ISTIMEWA DI SMP NEGERI 1 WONOGIRI. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
Q100040084.pdf

Download (36kB)
[img] PDF
Q100040084.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (770kB)

Abstract

Warga negara yang memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa berhak memperoleh pendidikan khusus. Demikian juga dengan siswa yang memiliki kecerdasan dan bakat istimewa dapat menyelesaikan program belajar sekurang- kurangnya dua tahun. Penanganan dan pelayanan bagi siswa tersebut sangat diperlukan dalam program percepatan belajar di sekolah. Peneliti mencoba meneliti manajemen penyelenggaraan program percepatan belajar dalam pelayanan pendidikan untuk mencapai ketuntasan dan peningkatan prestasi belajar bagi siswa yang memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa di SMP Negeri 1 Wonogiri. Manajemen program percepatan belajar ini meliputi rekrutmen siswa, kegiatan pembelajaran, strategi pembelajaran, bimbingan dan konseling, evaluasi belajar dan laporan hasil belajar, sarana dan prasarana, komite sekolah dan dewan pendidikan, pembiayaan, serta peran orang tua. Dalam penelitian ini metode penelitian yang digunakan yaitu metode penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah SMP Negeri 1 Wonogiri pada kelas program percepatan belajar. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, guru, dan siswa kelas program percepatan belajar dari SMP Negeri 1 Wonogiri. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumen. Peneliti membuat catatan penelitian atau lapangan. Catatan lapangan berupa catatan tertulis tentang apa yang didengar, dilihat, dialami dan dipikirkan dalam rangka pengumpulan data dan refleksi terhadap data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen penyelenggaraan program percepatan belajar dapat melayani dalam mencapai ketuntasan belajar dan prestasi belajar yang meningkat bagi siswa yang memiliki potensi kecerdasan dan bakat istimewa. Setelah diadakan penelitian dapat disimpulkan bahwa manajemen penyelenggaraan program percepatan belajar dapat memberikan pelayanan dalam rekrutmen siswa, kegiatan pembelajaran, strategi pembelajaran, bimbingan dan konseling, evaluasi belajar dan laporan hasil belajar, sarana dan prasarana, komite sekolah dan dewan pendidikan, pembiayaan, serta peran orang tua yang baik untuk mencapai ketuntasan belajar dan prestasi belajar siswa yang meningkat. Manajemen Penyelenggaraan progran percepatan belajar di SMP Negeri 1 Wonogiri masih perlu diperbaiki dan lebih ditingkatkan lagi dalam pelayanan pendidikan untuk mencapai ketuntasan belajar dan peningkatan prestasi belajar siswa.

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: manajemen, program percepatan belajar, tuntas belajar, prestasi meningkat).
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Administrasi Pendidikan
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 07 May 2010 08:58
Last Modified: 15 Nov 2010 09:14
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6843

Actions (login required)

View Item View Item