UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI INFUSA BUAH JAMBU MONYET (Anacardium occidentale L.) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli ATCC 11229 SECARA IN-VITRO

Wibowo, Ari Styo (2009) UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI INFUSA BUAH JAMBU MONYET (Anacardium occidentale L.) TERHADAP BAKTERI Escherichia coli ATCC 11229 SECARA IN-VITRO. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
J500050010.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img]
Preview
PDF
J500050010.pdf

Download (64kB)

Abstract

Pemanfaatan tumbuhan sebagai obat herbal atau herbal medicine dan food suplement tumbuh degan pesatnya pada akhir-akhir ini. Beberapa tumbuhan di Indonesia yang dapat digunakan sebagai obat herbal atau herbal medicine salah satunya adalah jambu monyet atau sering disebut jambu mete. Komposisi zat yang terkandung dalam jambu mete yang berfungsi sebagai antibakteri adalah tannin, anacardic acid dan cardol. Telah dilakukan penelitian in vitro uji aktivitas daya antibakteri infusa buah jambu monyet terhadap bakteri Escherichia coli. Penelitian dilakukan di Laboratorium Biomedik II Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surakarta pada bulan April 2009. Bahan yang diteliti berupa infusa buah jambu monyet (Anacardium occidentale). Bakteri uji yang digunakan adalah Escherichia coli ATCC 11229. Penelitian dilakukan dengan teknik Kirby Bauer untuk menentukan ada tidaknya zona radikal dan zona iradikal infusa jambu monyet terhadap bakteri uji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa infusa buah jambu monyet tidak memiliki daya antibakteri terhadap Escherichia coli. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa infusa buah jambu monyet tidak memiliki kemampuan bakteriostatik dan sekaligus bakteriosid dikarenakan komponen yang dimiliki bakteri uji, Escherichia coli sangat komplek dan berlapis-lapis sehingga dimungkinkan zat aktif dari infusa buah jambu monyet sulit untuk menembusnya.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: infusa, buah jambu monyet(Anacardium occidentale L.), Escherichia coli
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 19 Feb 2010 08:17
Last Modified: 15 Nov 2010 14:26
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6346

Actions (login required)

View Item View Item