EVALUASI PENERAPAN ANGGARAN SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN (Studi Kasus pada RSUD dr. Soediran Mangun Soemarso Kab. Wonogiri)

Sri Wulandari , Ningsih (2009) EVALUASI PENERAPAN ANGGARAN SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN (Studi Kasus pada RSUD dr. Soediran Mangun Soemarso Kab. Wonogiri). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
B200050282.PDF

Download (244kB)
[img] PDF
B200050282.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (807kB)

Abstract

Rumah Sakit Umum Daerah dr. Soediran Mangun Soemarso Wonogiri mengenal dua macam anggaran yaitu anggaran pendapatan dan anggaran belanja. Anggaran pendapatan adalah rencana pendapatan rumah sakit yang dinyatakan dalam satuan keuangan yang akan dicapai pada periode yang akan datang. Sedangkan anggaran belanja merupakan perencanaan penetapan alokasi dana untuk masing-masing kegiatan yang dinyastakan dalam satuan keuangan di masa yang akan datang. Penyusunan anggaran dalam RSUD dr. Soediran Mangun Soemarso Kabupaten Wonogiri melibatkan organisasi anggaran yaitu Tim Anggaran dan Komite Anggaran. Proses penyusunan anggaran meliputi tahap-tahap : (1) analisis informasi masa lalu dan menyusun perencanaan target, (2) penyusunan usulan anggaran oleh masing-masing unit instalasi kerja, (3) pembahasan usulan anggaran oleh Tim Anggaran dan Direktur, (4) persetujuan dan pengesahan usulan anggaran, (5) pelaksanaan anggaran yang didistribusikan kepada unit-unit organisasi. Apabila terdapat kondisi yang menyebabkan perubahan asumsi dasar penyusunan anggaran, maka perlu diadakan revisi anggaran. Dari evaluasi laporan pertanggungjawaban RSUD dr. Soediran Mangun Soemarso Kabupaten Wonogiri dapat dikemukakan bahwa laporan anggaran dan realisasi anggaran telah sesuiai dengan ketentuan dari Pemerintah Daerah dan telah mencerminkan pencapaian pendapatan dan belanja selama tahun anggaran 2007/2008, walaupun masih terdapat selisih kurang dan selisih lebih dari anggaran yang telah ditetapkan. Realisasi pendapatan antara tahun 2007 dan 2008 mengalami penurunan rata-rata 6,44 %, sedangkan realisasi belanja antara tahun 2007 dan 2008 mengalami peningkatan rata-rata 42,70% dari tahun sebelumnya. Untuk anggaran belanja apabila terdapat sisa antara anggaran dan realisasi, maka sisa tersebut harus disetor kembali ke kas daerah. Penyimpangan yang terjadi masih dapat diterima karena disebabkan oleh berbagai kondisi yang terjadi dalam tahun anggaran yang bersangkutan. Berdasarkan hasil penelitian dan evaluasi dapat dikemukakan bahwa RSUD dr. Soediran Mangun Soemarso Kabupaten Wonogiri telah menerapkan anggaran dengan baik sehingga dapat digunakan sebagai alat perencanaan dan pengendalian. Walaupun untuk tahun 2008 anggaran pendapatan belum sesuai dengan target yang diinginkan. Sedangkan untuk anggaran belanja sudah memenuhi target yang diinginkan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: anggaran pendapatan, anggaran belanja
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Musyarofah Siti
Date Deposited: 16 Feb 2010 08:36
Last Modified: 13 Nov 2010 05:01
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/6227

Actions (login required)

View Item View Item