ANALISIS PERBEDAAN KINERJA RASIO KEUANGAN PERBANKAN DAN PERASURANSIAN (STUDI EMPIRIS DI BEI 2004-2005)

Sari, Retno Wulan (2008) ANALISIS PERBEDAAN KINERJA RASIO KEUANGAN PERBANKAN DAN PERASURANSIAN (STUDI EMPIRIS DI BEI 2004-2005). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B_200_040_057.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (830kB)

Abstract

Industri perbankan dan perasuransian yang berkembang pesat menjadi fenomena menarik bagi investor di pasar modal, sehingga dibutuhkan suatu analisa yang lebih mendalam pada kedua sektor usaha tersebut ditinjau dari kinerja keuangannya. Hal ini diperlukan sebagai bahan evaluasi untuk mengambil keputusan investasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan kinerja rasio keuangan antara perusahaan perbankan dan perusahaan perasuransian. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif jenis komparatif yang berdasarkan pada data hasil survey pada perusahaan go publik di Bursa Efek Indonesia. Populasi penelitian adalah perusahaan perbankan dan perasuransian yang terdaftar di BEI tahun 2004 dan 2005. Pengambilan sampel berdasarkan teknik purposive random sampling diperoleh sampel sebanyak 19 perusahaan perbankan dan 11 perusahaan asuransi. Data return on asset (ROA), return on equity (ROE), net profit margin (NPM), debt to asset (DTA), debt to equity (DTE), earning per share (EPS), dan equity per share (EQPS) diperoleh dari Indonesian Capital Market Directory tahun 2006. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan uji beda rata-rata dua sampel bebas (independen sample t test). Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Terdapat perbedaan kinerja keuangan ROA, ROE, DTA, dan DTE antara perusahaan perbankan dan perusahaan perasuransian pada taraf signifikansi 5% (p<0,05), sedangkan kinerja NPM, EPS, dan EQPS tidak menunjukkan adanya perbedaan. Hal ini menunjukkan adanya perbedaan kinerja antara perusahaan perbankan dan perusahaan perasuransian di BEJ hanya terletak pada kinerja profitabilitas (ROA dan ROE) serta kinerja aktivitas (DTA dan DTE). Sedangkan kinerja rentabilitas (NPM) dan solvabilitas (EPS dan EQPS) tidak menunjukkan adanya perbedaan; (2) Hasil analisis peringkatisasi terhadap kinerja perusahaan perbankan dan perasuransian menunjukkan bahwa kinerja perusahaan perbankan menempati urutan tertinggi pada kinerja ROE, DTA, DTE, dan EPS, sedangkan perusahaan perasuransian menempati peringkat tertinggi pada kinerja ROA, NPM, dan EQPS. Hal ini menunjukkan bahwa kinerja perusahaan perbankan mayoritas memiliki kinerja yang lebih baik daripada perusahaan perasuransian

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: ROA, ROE, NPM, DTA, DTE, EPS, EQPS, bank, asuransi
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 03 Jul 2008 03:50
Last Modified: 02 Feb 2011 07:26
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/62

Actions (login required)

View Item View Item