“ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KARTU SELULER IM3” (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta)

Nurohman, Yulfan A. (2009) “ANALISIS LOYALITAS KONSUMEN TERHADAP KARTU SELULER IM3” (Studi Kasus Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B100050122.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (810kB)
[img]
Preview
PDF
B100050122.pdf

Download (166kB)
Official URL: http://files.eprints.ums.ac.id/etd/2009/B100/B1000...

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengukur loyalitas konsumen terhadap kartu seluler IM3 dimana dalam penelitian ini merupakan studi kasus pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta. Dalam tingkatan brand loyalty peneliti membedakan menjadi beberapa macam variabel yaitu: Switcher (berpindah – pindah), Habitual buyer (pembeli yang bersifat biasa), Satisfied buyer (pembeli yang puas dengan biaya peralihan), Likes the brand (menyukai merek), Committed buyer (pembeli yang komit). Populasi dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta sebanyak 2803 mahasiswa yang masih aktif.  Sebanyak 150 orang diambil sebagai sampel dengan teknik sampling yang digunakan adalah Purposive sampling yaitu suatu teknik dimana telah memberi batasan – batasan berdasarkan ciri – ciri dari subyek yang dijadikan sampel penelitian. Kriteria sampel disini adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta yang menggunakan kartu seluler IM3. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner yaitu dengan cara membuat daftar pertanyaan yang kemudian dibagi untuk dijawab oleh responden. Responden tinggal memilih jawaban yang sudah dirumuskan. Metode analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif, analisis kuantitatif yang diolah dengan menggunakan uji validitas dan reliabilitas, dan analisis regresi berganda (SPSS 12.0). Hasil uji validitas menunjukkan bahwa atribut pertanyaan yang berjumlah 13 untuk kuesioner variable independen ataupun dependen semuanya valid, begitu juga dengan hasil uji reliabilitas semuanya reliabel. Hasil dari analisis deskriptif menunjukkan bahwa konsumen loyal terhadap kartu seluler IM3, serta penilaian konsumen terhadap tingkatan-tingkatan brand loyalty yang terdiri dari Switcher, Habitual buyer, Satisfied buyer, Likes the brand, Committed buyer dalam keadaan baik. Dalam penelitian ini peneliti memberikan saran bagi perusahaan untuk mampu secara continue membuat program-program pemasaran yang bisa membuat konsumen benar-benar merasakan kepuasan dari penggunaan produk kartu seluler IM3 selain itu juga perusahaan disarankan untuk mampu membuat konsumen untuk benar-benar menyukai produk kartu seluler IM3, strategi rintangan pengalihan yang digunakan untuk meminimalisasi adanya perpindahan ke merek lain serta penanganan keluhan dari konsumen.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perilaku Konsumen, Loyalitas Konsumen, Brand Loyalty, IM3
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 08 Dec 2009 04:09
Last Modified: 15 Nov 2010 21:40
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5307

Actions (login required)

View Item View Item