IDENTIFIKASI DRUG RELATED PROBLEMS (DRPs)POTENSIAL KATEGORI INTERAKSI OBAT PADA PASIEN HIPERTENSI GERIATRI DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA

KURNIAWAN, RICHO (2009) IDENTIFIKASI DRUG RELATED PROBLEMS (DRPs)POTENSIAL KATEGORI INTERAKSI OBAT PADA PASIEN HIPERTENSI GERIATRI DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTA. Skripsi thesis, Univerversitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
K100050175.pdf

Download (205kB)
[img] PDF
K100050175.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (452kB)
Official URL: http://files.eprints.ums.ac.id/etd/2009/K100/K1000...

Abstract

Masalah medik yang kompleks sering dijumpai pada pasien usia lanjut sehingga menyebabkan golongan usia ini rentan terhadap timbulnya masalah-masalah yang berkaitan dengan obat (drug related problems). Interaksi obat merupakan drug related problem yang dapat mempengaruhi respon tubuh terhadap pengobatan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengidentifikasi DRPs kategori interaksi obat pada penatalaksanaan pasien hipertensi geriatri di instalasi rawat inap rumah sakit PKU Muhammadiyah Surakarta. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Sampel yang didapatkan sebanyak 41 rekam medik pasien hipertensi geriatri yang menjalani rawat inap. Analisis data dilakukan secara deskriptif dengan menggunakan pustaka standar Drug Interaction Facts dari Tatro tahun 2001 dan Stockley’s Drug Interaction tahun 2008 untuk mengidentifikasi kasus interaksi obat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa interaksi obat potensial terjadi pada 20 (48,78%) pasien dengan jumlah kasus interaksi sebanyak 56 kasus. Interaksi yang terjadi pada fase farmakokinetika terjadi sebanyak 22 kasus (36,06%), interaksi farmakodinamik sebanyak 20 kasus (32,79%) dan interaksi yang tidak diketahui mekanismenya sebanyak 19 kasus (31.15%). Berdasarkan level signifikansinya terjadi 10 kasus (16,39%) interaksi yang mempunyai level signifikansi 1, 10 kasus (16,39%) dengan level signifikansi 2, 4 kasus (6,56%) dengan level sinifikansi 3, 18 kasus (29,51%) dengan level signifikansi 4, 14 kasus (22,95%) interaksi yang mempunyai level signifikansi 5 dan 5 kasus (8,20%) interaksi yang belum diketahui level signifikansinya. Kata kunci : DRPs, interaksi obat, hipertensi, geriatri, RS PKU Muhammadiyah Surakarta

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: DRPs, interaksi obat, hipertensi, geriatri, RS PKU Muhammadiyah Surakarta
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi > Farmasi
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 03 Dec 2009 06:24
Last Modified: 15 Nov 2010 22:43
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/5178

Actions (login required)

View Item View Item