STUDI KOMPARASI PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) DAN METODE CERAMAH DENGAN AUDIOVISUAL (VCD) TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA POKOK BAHASAN HIMPUNAN (Pada Siswa Kelas VII SMP N 1 Colomadu, Tahun Pelajaran 2007/2008)

Siwiyani, Astri (2008) STUDI KOMPARASI PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) DAN METODE CERAMAH DENGAN AUDIOVISUAL (VCD) TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA POKOK BAHASAN HIMPUNAN (Pada Siswa Kelas VII SMP N 1 Colomadu, Tahun Pelajaran 2007/2008). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
A410010166.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar antara siswa yang diberi pengajaran dengan metode pembelajaran kooperatif tipe TGT dan pengajaran dengan metode ceramah menggunakan media audiovisual dan pembelajaran Matematika pokok bahasan himpunan. Populasi penelitian ini sebanyak 6 kelas dan tiap kelas terdiri dari 40 siswa, sedangkan sampel penelitian sebanyak 2 kelas diambil secara cluster sampling. Dari 2 kelas tersebut dikelompokkan menjadi kelas kontrol dan kelas eksperimen. Dalam penelitian kelas kontrol menggunakan metode ceramah menggunakan audiovisual, sedangkan kelas eksperimen menggunakan metode kooperatif tipe TGT. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode tes, dokumentasi, dan observasi. Teknik analisis data menggunakan Uji-t, sebagai persyaratan dilakukan uji normalitas dengan metode Liliefors dan Uji Homogenitas dengan Uji Bartlett. Dari analisis dengan uji-t harga thitung 3,253 sedangkan ttabel 2,0281 untuk taraf signifikansi 0,05 dengan dk = 36 karena thitung > ttabel sehingga Ho ditolak. Berarti ada perbedaan hasil belajar antara siswa yang diberi pengajaran dengan metode kooperatif tipe TGT dan pengajaran dengan metode ceramah menggunakan audovisual. Diperoleh rerata kelompok eksperimen 86,35 lebih besar dari kelompok kontrol 74,69. Hal ini berarti bahwa pengajaran Matematika menggunakan metode kooperatif lebih efektif daripada menggunakan metode ceramah dengan audiovisual.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: metode kooperatif tipe TGT, media audiovisual
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Ken Retno Yuniwati
Date Deposited: 17 Sep 2008 03:29
Last Modified: 17 Nov 2010 11:54
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/486

Actions (login required)

View Item View Item