AKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN PENGOBATAN HERBAL PADA PASIEN HIPERTENSI DI BALAI PENGOBATAN ALTERNATIF SUTARDI DESA TEGUH JAJAR KECAMATAN KARANG MALANG SRAGEN

SETIA ADI, GALIH (2009) AKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMANFAATAN PELAYANAN PENGOBATAN HERBAL PADA PASIEN HIPERTENSI DI BALAI PENGOBATAN ALTERNATIF SUTARDI DESA TEGUH JAJAR KECAMATAN KARANG MALANG SRAGEN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
J210050029.pdf

Download (56kB)
[img] PDF
J210050029.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (470kB)
Official URL: http://files.eprints.ums.ac.id/etd/2009/J210/J2100...

Abstract

Pengobatan dengan bahan alam yang ekonomis merupakan salah satu solusi yang baik untuk menanggulangi masalah kesehatan. Dengan maraknya gerakan kembali ke alam (back to nature), kecenderungan penggunaan bahan obat alam/herbal di dunia semakin meningkat. Gerakan tersebut dilatarbelakangi perubahan lingkungan, pola hidup manusia, dan perkembangan pola penyakit. Slogan back to nature (kembali ke alam) yang menunjukkan minimnya efek negatif yang ditimbulkan dari penggunaan herbal dan juga ekonomis menarik minat masyarakat untuk kembali menggunakan obat-obatan dari bahan alami. Penelitian ini merupakan jenis penelitian analitik observasional dengan tujuan penelitian adalah untuk meneliti faktor-faktor yang berhubungan dengan pasien hipertensi dalam memanfaatkan pengobatan herbal di Balai Pengobatan alternatif Sutardi di desa Teguh Jajar kecamatan Karang Malang kabupaten Sragen. Populasi penelitian adalah sebanyak 320 responden atau pasien hipertensi yang berobat ke Balai Pengobatan Alternatif Sutardi di desa Teguh Jajar kecamatan Karang Malang kabupaten Sragen. Teknik pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan analisis regresi logistic. Pengujian hipotesis menggunakan bantuan komputer dengan program SPSS 12.00 for Windows. Kesimpulan penelitian adalah: (1) sebagian besar responden (53%) memanfaatkan pelayanan pengobatan herbal (2) terdapat hubungan tingkat pendidikan dengan nilai pv=0,032, pengetahuan dengan nilai pv=0,001 dengan pemanfaatan pengobatan herbal di Balai Pengobatan Alternatif Sutardi di desa Teguh Jajar kecamatan Karang Malang kabupaten Sragen, dan (2) tidak terdapat hubungan tingkat pendapatan dengan nilai pv=0,444 dengan pemanfaatan pengobatan herbal di Balai Pengobatan Alternatif Sutardi di desa Teguh Jajar kecamatan Karang Malang kabupaten Sragen.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: education, knowledge, information source, service exploiting of herb, hypertension education, knowledge, information source, service exploiting of herb, hypertension education, knowledge, information source, service exploiting of herb, hypertension
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Keperawatan
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 02 Nov 2009 07:49
Last Modified: 31 Oct 2011 04:39
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4430

Actions (login required)

View Item View Item