PELAKSANAAN PERLINDUNGAN HAK CIPTA BAGI PRODUKSI ALAT PERAGA PENDIDIKAN

RAHARJO , SURYA KUSUMA (2009) PELAKSANAAN PERLINDUNGAN HAK CIPTA BAGI PRODUKSI ALAT PERAGA PENDIDIKAN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
C100030201.pdf

Download (66kB)
[img] PDF
C100030201.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Perlindungan Hak Intelektual sangatlah penting dengan tujuan pencipta bisa melindungi karya Ciptanya, sedangkan realita yang ada saat ini masyarakat di indonesia cenderung bersifat komunal yaitu, suatu kondisi nyata terhadap budaya masyarakat dalam masalah karya Cipta, bahwa sebagian masyarakat indonesia berpendapat peniruan model suatu bentuk sebuah karya Cipta dianggap hal biasa pencipta tidak merasa di rugikan apabila model atau bentuk karya ciptaanya di tiru oleh orang lain, bahkan cenderung menjadi kebanggaan karena ciptaanya bermanfaat untuk orang banyak. Pada dasarnya pencipta telah mendapatkan perlindungan hukum setelah pencipta melahirkan suatu karya Cipta meskipun belum didaftarkan ke dirjen HAKI, akan tetapi didalam penyelesaian sengketa karya cipta yang belum didaftarkan akan mengalami kesulitan didalam menunjukan keasliannya, sebab Karya Cipta yang telah didaftar mendapatkan lisensi, dan sertifikat yang berlaku sejak mulai didaftarkan hingga seumur hidup dan 50 (lima puluh) tahun setelah Pencipta meninggal Dunia. Pendaftaran Hak Cipta juga bisa di daftarkan melalui Kantor Desperindag, karena sosialisasi Hak Kekayaan Inelektual sudah menyeluruh di setiap Kabupaten dengan maksud memudahkan Pencipta untuk mendaftarkan Hasil Karya Cipatanya tanpa harus Ke Kantor Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Inelektual, di Kantor Disperindag juga menerangkan mulai dari syarat-syarat, prosedur dan administrasi tata cara Pendaftaran Hak Cipta sesuai dengan Undang-undang No 19 Tahun 2002.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Hak Cipta, Alat Peraga Pendidikan
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Hukum
Depositing User: Maria Husnun Nisa
Date Deposited: 28 Aug 2009 03:50
Last Modified: 16 Nov 2010 07:19
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/4211

Actions (login required)

View Item View Item