SIFAT BENDING KOMPOSIT DAN FILTER ARANG SEKAM PADI DENGAN ARANG SERBUK GERGAJI BERPENGUAT KAWAT STRIMIN

ROQIB, AHMAD (2009) SIFAT BENDING KOMPOSIT DAN FILTER ARANG SEKAM PADI DENGAN ARANG SERBUK GERGAJI BERPENGUAT KAWAT STRIMIN. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
D200020085.pdf

Download (38kB)
[img] PDF
D200020085.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pencemaran air saat ini sudah sangat memperihatinkan, baik oleh pencemaran limbah pabrik maupun sampah yang dibuang sembarangan. Banyak cara yang dilakukan untuk mengatasi pencemaran air tersebut, di antaranya setiap pabrik di wajibkan memiliki pengolahan limbah air. Cara lain untuk mengatasi limbah air adalah melakukan penelitian dengan cara membuat filter berbahan dasar arang sekam padi dan serbuk gergaji yang dicampur dengan fraksi volume tertentu untuk mendapatkan sifat keduanya yang berbeda dan akan saling melengkapi. Supaya filter lebih kuat dan tahan lama maka dibuat komposit sandwich yang berupa core di dalamnya dan dilapisi dengan kawat strimin yang dilem dengan tujuan untuk meningkatkan kekuatan bendingnya. Dalam pembuatan filter dan komposit ini digunakan bahan arang sekam padi dan serbuk gergaji sebagai partikelnya, sedangkan untuk matriknya digunakan lem Fox. Filter dan komposit dibuat dalam 5 fraksi volume yaitu : 10%, 20%, 30%, 40% dan 50% yang akan diuji sifat mekanisnya dengan uji bending, struktur mikro dan kemampuan filternya. Pada uji bending digunakan alat Universal Testing Machine. Pada pengamatan struktur mikro digunakan mikroskop Olympus Photomicrograpic System dan pada uji filter digunakan Condacmeter, Turbidmeter, thermometer dan Phmeter. Pada pengujian bending hasil tertinggi didapat dari komposit arang sekam padi dan serbuk gergaji dengan fraksi volume 0% yaitu sebesar 178,438 N, sedangkan untuk hasil uji filternya, nilai turbid air sebelum diuji saring sebesar 158, setelah disaring dengan filter arang sekam padi dan serbuk gergaji dengan fraksi volume 50% nilai tubidnya turun menjadi 54,1, untuk nilai condac air sebelum disaring adalah 2004, setelah disaring dengan filter arang sekam padi dan serbuk gergaji nilai condacnya turun menjadi 219, sedangkan untuk kandungan PH air sebelum disaring sebesar 7,54, setelah di saring dengan filter yang sama hasilnya menjadi 7,05. Kata kunci : komposit sekam padi, filter arang sekam, serbuk gergaji.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: komposit sekam padi, filter arang sekam, serbuk gergaji.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Mrs Esti Handayani
Date Deposited: 16 Jul 2009 08:40
Last Modified: 16 Nov 2010 12:51
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3602

Actions (login required)

View Item View Item