UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN BELAJAR TUNTAS (Mastery Learning) (PTK Pembelajaran Matematika Di Kelas V SD N 3 Keden)

Tony, Tony (2009) UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN BELAJAR TUNTAS (Mastery Learning) (PTK Pembelajaran Matematika Di Kelas V SD N 3 Keden). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
A410020040.pdf

Download (379kB)
[img]
Preview
PDF
A410020040.pdf

Download (33kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan : (1) Keaktifan belajar siswa , (2) pemahaman materi ajar, (3) kemandirian belajar siswa, (4) meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas V SD N 3 Keden Pedan, Klaten selama proses pembelajaran matematika dengan pendekatan belajar tuntas. Subjek penerima tindakan adalah siswa kelas V SD N 3 Keden Pedan, Klaten yang berjumlah 39 siswa, subjek pelaksana tindakan adalah peneliti dan subyek yang membantu pelaksana adalah guru matematika dan kepala sekolah. Data dikumpulkan melalui observasi, catatan lapangan, review, dan dokumentasi. Analisis data secara deskriptif kualitatif dengan presentase dan model alur. Hasil penelitian tindakan kelas ini adalah pertama, kerja kolaboratif yang dikembangkan dapat meningkatkan pemahaman guru matematika, tentang, (1) masalah-masalah yang timbul di kelas, (2) cara-cara kerja kolaboratif menyusun suatu perencanaan perbaikan pembelajaran. Kedua, kerja kolaboratif berhasil melaksanakan perencanaan pembelajaran dengan baik, (1) bisa merubah kegiatan pembelajaran konvensional menjadi pembelajaran pendekatan belajar tuntas, (2) bisa merubah kegiatan pembelajaran yang pasif menjadi pembelajaran aktif, kreatif dan interaktif, (3) pada setiap pembelajaran selalu memperhatikan aspek-aspek pembelajaran. Ketiga, dengan penerapan pembelajaran melalui pendekatan belajar tuntas terjadi peningkatan hasil belajar siswa sebagai berikut: (1) keaktifan belajar siswa tinggi 76,92% (2) pemahaman materi ajar sebesar 87,18%, (3) kemandirian belajar siswa mencapai 79,49%.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, pendekatan belajar tuntas
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 29 Jun 2009 08:34
Last Modified: 02 Jan 2012 10:11
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3259

Actions (login required)

View Item View Item