Analisis Kinerja Keuangan Pada Koperasi Jasa Keuangan Syariah Bina Insan Mandiri (KJKS BIM) Di Gondangrejo)

Raharjo, Andhi Putro and , Zulfa Irawati, S.E., M.Si. (2014) Analisis Kinerja Keuangan Pada Koperasi Jasa Keuangan Syariah Bina Insan Mandiri (KJKS BIM) Di Gondangrejo). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF (Naskah Publikasi)
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (212kB)
[img] PDF (Halaman Depan)
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (702kB)
[img] PDF (Bab I)
BAB I.pdf

Download (15kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (46kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (61kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (143kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (30kB)
[img] PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (15kB)
[img] PDF (Lampiran)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (47kB)

Abstract

Setiap perusahaan dituntut untuk memberikan kinerja yang baik sehingga dapat bertahan dalam persaingan bisnis. Fenomena syariah mulai bermunculan di Indonesia, salah satunya adalah lembaga keuangan mikro swasta berprinsip syariah seperti Koperasi Jasa Keuangan Syariah Bina Insan Mandiri (KJKS BIM) di Gondangrejo Karanganyar. Permasalahan yang timbul pada koperasi ini bahwa pembagian SHU selama tahun 2011 sampai 2013 mengalami naik turun, di mana pada tahun 2012 pembagian SHU mengalami penurunan yang cukup signifikan. Berdasarkan permasalahan tersebut penelitian ini bertujuan mengetahui kinerja keuangan KJKS BIM Gondangrejo periode tahun 2011 sampai 2013 ditinjau dari rasio likuiditas, solvabilitas, dan rentabilitas. Dengan berpedoman pada Peraturan Menteri dan KUKM No.06/Per/M.KUKM/V/2006 maka hasil analisis data diperoleh kesimpulan sebagai berikut (1) Hasil analisis likuiditas pada KJKS BIM Gondangrejo tahun 2011 sampai 2013 dikategorikan Tidak Sehat karena hasil Current Ratio menunjukkan kinerjanya Tidak Sehat dan hasil Cash Ratio menunjukkan kinerjanya Sangat Tidak Sehat. (2) Hasil analisis solvabilitas pada KJKS BIM Gondangrejo tahun 2011 sampai 2013 berdasarkan analisis Rasio Total Hutang terhadap Total Asset dan Rasio Total Hutang terhadap Modal Sendiri dikategorikan Tidak Sehat karena hasil Rasio Total Hutang terhadap Total Asset dan Rasio Total Hutang terhadap Modal Sendiri menunjukkan kinerjanya Tidak Sehat. (3) Analisis rentabilitas pada KJKS BIM Gondangrejo pada tahun 2011 sampai 2013 dilihat berdasarkan analisis Net Profit Margin (NPM), Return Of Asset (ROA), Asset Turn Over (ATO) dan Rentabilitas Modal Sendiri dikategorikan Cukup Sehat karena hasil NPM menunjukkan kinerjanya Sangat Sehat, hasil ROA menunjukkan kinerjanya Cukup Sehat, hasil ATO menunjukkan kinerjanya Sangat Tidak Sehat, dan hasil Rentabilitas Modal Sendiri menunjukkan kinerjanya Sangat Sehat. KJKS BIM Gondangrejo sebaiknya meningkatkan kas dan bank, menurunkan jumlah kewajiban sehingga likuiditas akan semakin naik. Sebaiknya perusahaan juga menaikkan pendapatan dengan mempercepat pinjaman yang diberikan sehingga keuntungan akan naik. Selain itu KJKS BIM Gondangrejo sebaiknya melakukan kerja sama dengan sesama gerakan koperasi terutama KJKS, mitra usaha, atau lembaga keuangan lain sehingga mampu membantu koperasi untuk meningkatkan aktivanya. Sedangkan peneliti berikutnya disarankan untuk memperbanyak sampel agar hasil penelitian ini dapat digeneralisasikan.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: kinerja keuangan, koperasi, rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio rentabilitas
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 23 Feb 2015 04:21
Last Modified: 19 Oct 2021 12:59
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/32011

Actions (login required)

View Item View Item