PENGARUH MOTIVASI, PERILAKU PEMIMPIN DAN KESEMPATAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA DINAS PENDAPATAN DAERAH KOTA SURAKARTA

PRAKSTIYO , EKO BUDI (2009) PENGARUH MOTIVASI, PERILAKU PEMIMPIN DAN KESEMPATAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA DINAS PENDAPATAN DAERAH KOTA SURAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B200040156.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF
B200040156.pdf

Download (96kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh motivasi, perilaku pemimpin, dan kesempatan pengembangan karir terhadap kinerja karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta. Jenis penelitian ini adalah studi kasus, dengan populasi karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta yang berjumlah 73, dengan sampel 62 karyawan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket, observasi dan wawancara. Data diolah menggunakan program SPSS for Windows V. 11.5. Sebelum dilakukan pengujian hipotesis terlebih dahulu dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas, dilanjutkan uji asumsi klasik meliputi; uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heterokedastisitas. Dari pengujian asumsi klasik diperoleh hasil semua data variabel terdistribusi normal, serta terbebas dari gejala multikolinieritas dan heterokedastisitas. Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisis Regresi Linier Berganda, uji F, dan uji t. Berdasarkan hasil perhitungan, bahwa motivasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta adalah terbukti, ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi sebesar 0,119, nilai thitung sebesar 3,115, ttabel n 62 sebesar 2,000 atau 3,115 > 2,000. Perilaku pemimpin berpengaruh terhadap kinerja karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi sebesar 0,817, nilai thitung sebesar 2,724, ttabel n 62 sebesar 2,000 atau 2,724 > 2,000. Kesempatan pengembangan karir berpengaruh terhadap kinerja karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta, ditunjukkan oleh nilai koefisien regresi sebesar 0,846, thitung sebesar 3,076, ttabel n 62 sebesar 2,000 atau 3,076 > 2,000. Motivasi, perilaku pemimpin, dan kesempatan pengembangan karir secara bersama berpengaruh terhadap kinerja karyawan Dinas Pendapatan Daerah Kota Surakarta adalah terbukti. Hal tersebut ditunjukkan oleh nilai Fhitung sebesar 3,562, sementara Ftabel dengan n = 62 dan k = 4 = 2,760 atau 3,562 > 2,760 dengan signifikansi sebesar 0.001 < 0.005.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Perilaku Pemimpin, Kesempatan Pengembangan Karir, Kinerja.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 25 Jun 2009 08:09
Last Modified: 09 May 2011 05:27
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/3172

Actions (login required)

View Item View Item