Pengukuran Kepuasan Konsumen Menggunakan Metode Importance Performance Analysis (Studi Kasus di Gallery Oleh – Oleh Khas Solo ”COKRO”)

Novitasari, Rizky and , Moch. Djunaidi, ST, MT and , Dr. Suranto, M.M. (2014) Pengukuran Kepuasan Konsumen Menggunakan Metode Importance Performance Analysis (Studi Kasus di Gallery Oleh – Oleh Khas Solo ”COKRO”). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Naskah Publikasi)
02._Naskah_Publikasi.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
03._Halaman_Depan.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
04._BAB_I.pdf

Download (72kB)
[img] PDF (Bab II)
05._BAB_II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (167kB)
[img] PDF (Bab III)
06._BAB_III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (73kB)
[img] PDF (Bab IV)
07._BAB_IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (276kB)
[img] PDF (Bab V)
08._BAB_V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (55kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
09._DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (71kB)
[img] PDF (Lampiran)
10._Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Perkembangan dunia bisnis semakin meningkat sesuai dengan perkembangan zaman pada saat ini. Terdapat berbagai bisnis yang dirintis, misalnya bisnis dalam bidang makanan asli daerah. Di Kota Solo banyak didirikan gallery oleh-oleh yang menjual berbagai makanan khas dengan tujuan membantu wisatawan dalam menemukan makanan khas daerah yang dapat dijadikan untuk oleh-oleh. Semakin banyak gallery yang didirikan semakin pesat pula persaingan bisnis. Untuk mempertahankan gallery dari persaingan bisnis membuat gallery Oleh-oleh Khas Solo Cokro lebih meningkatkan kualitas layanan guna memenuhi kebutuhan konsumen sehingga konsumen dapat merasa puas terhadap layanan yang diberikan gallery. Layanan yang optimal akan berdampak positif bagi perkembangan gallery untuk lebih maju dan dapat bersaing dengan gallery lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan konsumen dan kualitas layanan yang diberikan oleh gallery. Metode yang digunakan untuk penelitian ini adalah metode Importance Performance Analysis. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara dan penyebaran kuesioner untuk pengunjung. Pengolahan data pada metode ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, perhitungan rata-rata kinerja dan kepentingan, perhitungan tingkat kesesuain, perhitungan rata-rata skor kinerja dan kepentingan, pembuatan grafik Importance Performance Analysis dan analisis hasil pengolahan data. Hasil penelitian dengan menggunakan Importance Performance Analysis diperoleh bahwa dalam kuadran Importance Performance Analysis terdapat 2 atribut yang berada pada kuadran A memerlukan usaha perbaikan yaitu kebersihan, keamanan, dan kerapian di dalam maupun diluar gallery dan terdapat tempat parkir, tempat pembuangan sampah dan tempat tunggu sopir. Untuk 17 atribut yang terdapat pada kuadran B, C dan D tidak memerlukan perbaikan karena telah sesuai dengan keinginan konsumen.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Importance Performance Analysis, Kualitas Layanan Jasa, dan Kepuasan Pelanggan.
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 16 Oct 2014 08:26
Last Modified: 17 Oct 2021 22:59
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/30491

Actions (login required)

View Item View Item