ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap)

PERMANA , INDRA YUDHA (2008) ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN (Studi Kasus Pada Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B100040029.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
PDF
B100040029.pdf

Download (241kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis seberapa besar pengaruh pendidikan, pelatihan, dan upah terhadap peningkatan produktivitas kerja karyawan serta menganalisis faktor mana yang berpengaruh dominan antara pendidikan, pelatihan, dan upah terhadap produktivitas kerja karyawan. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dan merumuskan kebijaksanaan terhadap karyawan guna meningkatkan produktivitas kerja karyawan, dapat dapat memberikan informasi kepada Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap mengenai pengaruh pendidikan, pelatihan, dan upah dalam meningkatkan produktivitas kerja karyawan. Alat analisis yang digunakan untuk mengetahui pengaruh pendidikan, pelatihan, dan upah terhadap produktivitas kerja karyawan, dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda, uji ketetapan parameter uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap yang berjumlah 120 karyawan, sedangkan sampel penelitian adalah 30 karyawan Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap yang menggunakan random sampling sebagai teknik pengambilan sampel. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa untuk variabel pendidikan (X1) diperoleh nilai thitung = 2,065 > 2,056; variabel pelatihan (X2) diperoleh nilai thitung = 2,984 > 2,056 dan variabel upah (X3) diperoleh nilai thitung = 3,949 > 2,056; hal ini menunjukkan bahwa pendidikan, pelatihan dan upah berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan Perusahaan Daerah Air Minum Cilacap dengan upah sebagai variabel yang paling dominan. Hasil perhitungan F statistik diperoleh Fhitung = 29,960 > 2,68; sehingga pendidikan, pelatihan dan upah secara simultan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan Perusahaan Daerah Air Minum di Surakarta, dengan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,776 berarti bahwa pendidikan, pelatihan dan upah dapat mempengaruhi produktivitas kerja karyawan Perusahaan Daerah Air Minum di Surakarta sebesar 77,6%, sedangkan sisanya sebesar 22,4% dapat dijelaskan oleh variabel yang lain di luar model. Hasil dari penelitian ini juga menunjukkan tidak terdapatnya masalah asumsi klasik yang terdiri dari normalitas, multikolinearitas dan heteroskedastisitas, hal ini memberikan arti bahwa model regresi mempunyai sifat BLUE (Best, Linear, Unbiased dan Estimate).

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: pendidikan, pelatihan, upah, produktivitas kerja.
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Mr. Edy Suparno
Date Deposited: 12 Jun 2009 07:14
Last Modified: 16 Nov 2010 22:07
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/2556

Actions (login required)

View Item View Item