PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN LEVERAGE TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur Di BEJ)

Sihono, Agus (2008) PENGARUH RASIO PROFITABILITAS, LIKUIDITAS DAN LEVERAGE TERHADAP DIVIDEND PAYOUT RATIO (Studi Empiris Perusahaan Manufaktur Di BEJ). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
B200040283.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Skripsi ini meneliti mengenai pengaruh rasio profitabilitas, likuiditas dan leverage terhadap dividend payout ratio. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh rasio profitabilitas yang diproksikan dengan return on investment, likuiditas yang diproksikan dengan current ratio dan leverage yang diproksikan dengan debt to equity terhadap dividend payout ratio dari 26 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEJ yang dijadikan sampel dengan tiga tahun data keuangan. Merupakan penelitian empiris dengan menggunakan data sekunder yaitu laporan keuangan perusahaan manufaktur yang diperoleh dari pada Indonesia Capital Market Directory (ICMD). Populasi dalam penelitian ini perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta (BEJ) selama tahun 2003-2005. Metode pengambilan sampel yang dilakukan adalah dengan menggunakan metode purposive sampling, yaitu sampel dipilih atas dasar kesesuaian dengan kriteria sampel yang telah ditentukan, sedangkan untuk metode pengujian dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda yang mencakup Uji t, Uji Goodness of Fit dan 2 R (Koefisien Determinasi). Semua data yang diperoleh diolah dengan program SPSS for Windows Release 11 yang terlebih dahulu diuji dengan menggunakan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, dan uji autokorelasi. Dari hasil uji koefisien regresi parsial, secara statistik variabel profitabilitas yang diproksikan dengan return on investment diperoleh nilai thitung sebesar 4,481 (4,481 > 1,997) dengan nilai signifikansi 0,000, untuk variabel likuiditas yang diproksikan dengan current ratio diperoleh nilai thitung sebesar 2,027 (2,027>1,997) dengan nilai signifikansi 0,047, sedangkan untuk variabel leverage yang diproksikan dengan debt to equity ratio diperoleh thitung sebesar - 0,218 (-0,218<1,997) dengan nilai signifikansi 0,828. Sedangkan untuk untuk uji F secara statistik diperoleh nilai F hitung sebesar 11,995 (11,995>2,76) dengan nilai signifikansi 0,000. Untuk koefisien determinasi diperoleh nilai R-Square sebesar 0.360.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Dividen, Profitabilitas, Likuiditas dan Leverage
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 04 Aug 2008 04:42
Last Modified: 02 Feb 2011 06:38
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/194

Actions (login required)

View Item View Item