TUGAS AKHIR SIFAT FISIS DAN MEKANIS KOMPOSIT PASIR BESI 90, 100, 150 MESH DENGAN FRAKSI VOLUME EPOKSI 40%, 50%, 60%

HARTANTO, ANDIAN TRI (2008) TUGAS AKHIR SIFAT FISIS DAN MEKANIS KOMPOSIT PASIR BESI 90, 100, 150 MESH DENGAN FRAKSI VOLUME EPOKSI 40%, 50%, 60%. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
D200000115.pdf

Download (69kB)
[img] PDF
D200000115.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Material komposit merupakan material alternatif yang cukup pesat perkembangannya ini dipengaruhi oleh sangat luasnya penggunaan material komposit dalam kehidupan sehari-hari. Disamping itu bahan baku dari material komposit sangat melimpah. Serbuk pasir besi merupakan hasil kekayaan alam yang belum bisa dimanfaatkan secara optimal penggunaaannya. Karena itu perlu adanya pemikiran untuk lebih memanfaaatkan material tersebut. Dalam penelitian komposit pasir besi diambil yang berukuran 90, 100 dan 150 mesh dengan variasi 3 fraksi volume, yaitu 40%, 50% dan 60% pada 5 jenis spesimen (Uji tarik, bending, impak, kekerasan dan foto struktur mikro). Pada uji tarik dengan ASTM B 557 dan uji bending dengan ASTM D 790-02 digunakan alat uji Universal Testing Machine. Uji impact digunakan alat uji Impak Charpy dengan ASTM E 23. Sedangkan pada uji kekerasan digunakan alat uji Vickers Hardness Tester, diambil 3 titik uji secara acak pada tiap spesimen dan untuk pengamatan struktur mikro digunakan mikroskop Olympus Photomicrographicc System dengan perbesaran 50x dari spesimen tiap fraksi volume. Hasil pengujian densitas diperoleh berat jenis pasir besi 1,45 gr/ml, dan resin epoksi 1,26 gr/ml. Dari pengujian tarik harga tarik tertinggi dengan fraksi volume 60% ukuran 150 Mesh (37,31 Mpa). Nilai tegangan bending tertinggi dimiliki oleh komposit pasir besi fraksi volume 60% ukuran 150 Mesh (148,91 Mpa) dengan modulus elastisitas bending 5120,6 Mpa. Pada uji impak komposit pasir besi dengan fraksi volume 60% ukuran 150 Mesh juga mempunyai harga impak tertinggi (0,068 J/mm2). Untuk pengujian kekerasan dilakukan pada tiga titik yang diambil secara acak, nilai kekerasan tertinggi pada fraksi volume 50% ukuran 100 Mesh (22,7 VHN).

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Fraksi Volume, ASTM, Mesh
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 27 May 2009 08:43
Last Modified: 17 Nov 2010 04:22
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1709

Actions (login required)

View Item View Item