Hubungan Antara Efikasi Diri dan Efektifitas Kepemimpinan dengan Toleransi Terhadap Stres pada Guru SD Negeri di Donorejo Pacitan

Ferdyawati, Dina (2007) Hubungan Antara Efikasi Diri dan Efektifitas Kepemimpinan dengan Toleransi Terhadap Stres pada Guru SD Negeri di Donorejo Pacitan. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
Halaman_Depan.PDF

Download (64kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
Bab_1.PDF

Download (17kB)
[img] PDF (Bab II)
bab_2.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (66kB)
[img] PDF (Bab III)
Bab_3.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (29kB)
[img] PDF (Bab IV)
Bab_4.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (39kB)
[img] PDF (Bab V)
bab_5.PDF
Restricted to Repository staff only

Download (9kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
Dapus.PDF

Download (12kB)
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (75kB)

Abstract

Keberhasilan suatu proses pendidikan sangat dipengaruhi oleh keberhasilan dan kualitas pendidikan di tingkat dasar, dalam hal ini Sekolah Dasar (SD). Sekolah Dasar merupakan sebuah lembaga pendidikan formal yang berfungsi sebagai landasan dan dasar bagi semua jenjang pendidikan nasional. Hal tersebut dapat terjadi karena pada jenjang Sekolah Dasar, pendidikan diarahkan pada tujuan memberikan kemampuankemampuan dasar yang intinya adalah membaca, menulis dan berhitung. Menjadi seorang guru tidaklah mudah, dibutuhkan kemampuan, keterarnpilan dan karakteristik kepribadian tertentu. Hal ini sejalan dengan makin besarnya peran dan tugas guru untuk ikut serta mencerdaskan kehidupan bangsa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara efikasi diri dan efektivitas kepemimpinan dengan toleransi terhadap stres pada guru Sekolah Dasar Negeri di Donorejo Kabupaten Pacitan. Hipotesis yang diajukan 1) ada hubungan antara efikasi diri dan efektivitas kepemimpinan dengan toleransi stres pada guru SD; 2) ada hubungan positif efikasi diri dengan toleransi stres pada guru SD, 3) ada hubungan positif antara efektivitas kepemimpinan dengan toleransi stres pada guru SD. Subjek dalam penelitian ini adalah guru–guru di sekolah dasar yang ada di Kabupaten Pacitan, antara lain: SD Negeri 1 Donorejo, SD Negeri Belah 1 No.4; SD Negeri Donorejo II No.2 dan SD Negeri Sukodono 1, kesemuanya ada di Kecamatan Donorejo. Jumlah sampel yang diteliti sebanyak 50 responden Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive non random sampling. Adapun ciri-ciri sampel dalam penelitian ini yaitu: berstatus pegawai negeri sipil dan memiliki masa kerja minimal 5 tahun. Alat pengumpulan data yang digunakan yaitu skala efikasi diri, toleransi terhadap stres dan skala efektivitas kepemimpinan. Berdasarkan hasil analisis menggunakan teknik analisis regresi diperoleh nilai R = 0,650, R2 = 0,422; p = 0,000 (p < 0,01) artinya ada hubungan yang sangat signifikan antara efektivitas kepemimpinan dan efikasi diri dengan toleransi terhadap stres. Berdasarkan hasil analisis korelasi secara parsial diperoleh nilai korelasi rpar-x1y = 0,536; p = 0,000 (p < 0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara efikasi diri dengan toleransi terhadap stres. Hasil analisis secara parsial ini juga diperoleh nilai korelasi rpar-x2y = 0,472; p = 0,000 (p < 0,01) artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara persepsi terhadap efektivitas kepemimpinan dengan toleransi terhadap. Peranan atau sumbangan efikasi diri terhadap toleransi terhadap stres = 25,663% dan efektivitas kepemimpinan terhadap toleransi terhadap stres = 16,564%, total sumbangan efektif = 42,198%. Hasil perbandingan skor empirik menunjukkan bahwa efikasi diri tergolong tinggi dengan rerata empirik = 83,480 lebih tinggi daripada rerata hipotetik = 67,5. Perbandingan skor empirik dan hipotetik menunjukkan bahwa efektivitas kepemimpinan tergolong tinggi dengan rerata empirik = 103,920 lebih tinggi daripada rerata hipotetik = 90. Perbandingan skor empirik menunjukkan bahwa toleransi terhadap stres tergolong tinggi dengan rerata empirik = 113,320 lebih tinggi darip ada rerata hipotetik = 92,5. Kesimpulan yang ditarik dari penelitian ini diperoleh ada hubungan yang sangat signifikan antara efektivitas kepemimpinan dan efikasi diri dengan toleransi terhadap stres sehingga hipotesis yang diajukan peneliti dapat diterima kebenarannya. Semakin tinggi efektivitas kepemimpinan dan efikasi diri maka semakin tinggi pula toleransi terhadap stresnya. Hal ini menunjukkan bahwa efektivitas kepemimpinan dan efikasi diri dapat dijadikan alat ukur untuk memprediksikan toleransi terhadap stres pada guru.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: efikasi diri, efektivitas kepemimpinan, toleransi, stres
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 06 Feb 2012 09:42
Last Modified: 06 Feb 2012 12:31
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/16693

Actions (login required)

View Item View Item