ANALISIS TINGKAT EROSI DI KECAMATAN SELOGORI KABUPATEN WONOGIRI

ASMORO, DWI (2008) ANALISIS TINGKAT EROSI DI KECAMATAN SELOGORI KABUPATEN WONOGIRI. Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img] PDF
E100020074.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan di Kecamatan Selogiri Kabupaten Wonogiri dengan judul: “Analisis Tingkat Erosi di Kecamatan Selogiri Kabupaten Wonogiri”, bertujuan 1) mengetahui : tingkat erosi tanah di daerah penelitian, 2) sebaran erosi tanah di daerah penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dan analisa laboratorium. Penentuan tingkat erosi dengan menggunakan metode USLE. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data karakteristik lahan, data curah hujan bulanan, jumlah hari hujan, dan tekstur yang meliputi erosivitas hujan (R), erodibilitas tanah (K), panjang dan kemiringan lereng (LS), Pengelolaan tanaman (C), pengelolaan lahan (P). Metode pengambilan sampel dengan menggunakan stratified sampling dengan strata satuan lahan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) tingkat erosi tanah yang ada di daerah penelitian mempunyai kelas erosi sangat ringan hingga sangat berat dengan tingkat erosi 0,23 – 1.292,62 ton/ha/th. Tingkat erosi sangat ringan terdapat di satuan lahan F1IGrP dan yang sangat berat terdapat pada satuan lahan S1VLiMTg, 2) besarnya tingkat erosi kelas sangat ringan berkisar 0,23 - 3,18 ton/ha/th. Satuan lahan yang termasuk dalam tingkat erosi sangat ringan adalah S1VLimH, D1IVLicH, F1ILiMS, F1ILiMP, F1IGrS dan F1IGrP. Satuan lahan ini tersebar di desa Kepatihan, Keloran, Pare, Sendangijo, Jaten, Gemantar, Nambangan, Pule dan Kaliancar. Tingkat erosi kelas ringan berkisar 23,23 - 53,40 ton/ha/th. Satuan lahan yang termasuk dalam tingkat erosi ringan adalah S3IIILiMP dan S4IILiMTg. Satuan lahan ini tersebar di desa Keloran dan Jendi. Tingkat erosi yang termasuk dalam kelas sedang adalah 106,25 ton/ha/th. Satuan lahan yang termasuk dalam tingkat erosi sangat ringan adalah S2IVLiMP. Satuan lahan ini tersebar di desa Keloran. Tingkat erosi yang termasuk dalam kelas berat berkisar 191,09 - 423,07 ton/ha/th. Satuan lahan yang termasuk dalam tingkat erosi berat adalah D1IVLicTg, D1IVLicP, S3IIILiMTg dan S4IILiMP. Satuan lahan ini tersebar di desa Gemantar, Sendangijo, Keloran dan Jendi. Tingkat erosi yang termasuk dalam kelas sangat berat berkisar 1.063,19 - 1.292,62 ton/ha/th. Satuan lahan yang termasuk dalam tingkat erosi sangat berat adalah S2IVLiMTg dan S1VLiMTg. Satuan lahan ini tersebar di desa Kepatihan, Keloran dan Jendi. Hasil penelitian disajikan dalam Peta Tingkat Erosi Tanah Kecamatan Selogiri skala 1 : 70.000

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Erosi, Selogiri, Wonogiri, metode USLE
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > GB Physical geography
Divisions: Fakultas Geografi > Geografi
Fakultas Geografi > Geografi
Fakultas Geografi > Geografi
Depositing User: Mrs. Gatiningsih Gatiningsih
Date Deposited: 25 May 2009 07:43
Last Modified: 17 Nov 2010 05:14
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1569

Actions (login required)

View Item View Item