KONTRIBUSI SUPERVISI KLINIS, SARANA PEMBELAJARAN, DAN KOMPENSASI KERJA TERHADAP KREATIVITAS GURU SMK NEGERI SE KABUPATEN KARANGANYAR

Sugiyanta, Sugiyanta (2011) KONTRIBUSI SUPERVISI KLINIS, SARANA PEMBELAJARAN, DAN KOMPENSASI KERJA TERHADAP KREATIVITAS GURU SMK NEGERI SE KABUPATEN KARANGANYAR. Thesis thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF (Halaman Depan)
HALAMAN_DEPAN.pdf

Download (133kB)
[img]
Preview
PDF (Bab I)
BAB_1.pdf

Download (62kB)
[img] PDF (Bab II)
BAB_2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (152kB)
[img] PDF (Bab III)
BAB_3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (116kB)
[img] PDF (Bab IV)
BAB_4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (164kB)
[img] PDF (Bab V)
BAB_5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (56kB)
[img]
Preview
PDF (Daftar Pustaka)
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (84kB)
[img] PDF (Lampiran)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (513kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar (1) Supervisi klinis, sarana pembelajaran, dan kompensasi kerja terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar. (2) Kontribusi supervisi klinis terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar, (3) Kontribusi sarana pembelajaran terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar, (4) Kontribusi kompensasi kerja terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar. Penelitian dilakukan di SMK Se Kabupaten Karanganyar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar yang berjumlah 310 guru dengan sampel sebanyak 161 guru berdasarkan pada tabel Nomogram. Pengambilan sampel menggunakan cara Propotionate Stratified Random Sampling. Analisis data dengan menggunakan analisis regresi linear berganda (uji t, uji f, koefisien determinasi, dan sumbangan prediktor) dan uji asumsi klasik (uji normalitas, uji otokorelasi, uji heteroskedastisitas, dan uji multikolinearitas). Hasil penelitian ini adalah (1) supervisi klinis, sarana pembelajaran, dan kompensasi kerja mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru dengan taraf signifikan sebesar 0,000 < 0,05 dan dengan sumbangan efektif sebesar 47,4%. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa “Variabel supervisi klinis, sarana pembelajaran, dan kompensasi kerja mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar” terbukti kebenarannya. (2) supervisi klinis mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru di SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar, dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05 dan sumbangan efektif sebesar 22,90%. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa “Variabel supervisi klinis mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar” terbukti kebenarannya. (3) sarana pembelajaran mempunyai kontribusi searah terhadap kreativitas guru, dengan nilai signifikan sebesar 0,000<0,05 dan sumbangan efektif sebesar 15,44%. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa “Variabel sarana pembelajaran mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar”, terbukti kebenarannya. (4) kompensasi kerja mempunyai pengaruh searah terhadap kreativitas guru, dengan nilai signifikan sebesar 0,001 < 0,05 dan sumbangan efektif sebesar 9,07%. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan bahwa “Variabel kompensasi kerja mempunyai kontribusi terhadap kreativitas guru SMK Negeri Se Kabupaten Karanganyar” terbukti kebenarannya.

Item Type: Karya ilmiah (Thesis)
Uncontrolled Keywords: supervisi klinis, sarana pembelajaran, kompensasi kerja, dan kreativitas guru
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Pasca Sarjana > Magister Administrasi Pendidikan
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 10 Oct 2011 06:24
Last Modified: 10 Oct 2011 06:24
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/15040

Actions (login required)

View Item View Item