PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUMAH SAKIT (Studi Kasus : Klinik dan Rumah Bersalin Abu Salman Sukoharj)

Purwono, Heru Cokro Eko (2008) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUMAH SAKIT (Studi Kasus : Klinik dan Rumah Bersalin Abu Salman Sukoharj). Skripsi thesis, Universitas Muhammadiyah Surakarta.

[img]
Preview
PDF
D600030119.pdf

Download (60kB)
[img] PDF
D600030119.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Sistem Informasi Rumah Sakit adalah suatu tatanan yang berurusan dengan pengumpulan data, pengolahan data, penyajian informasi, analasa dan penyimpulan informasi serta penyampaian informasi yang dibutuhkan untuk kegiatan Rumah Sakit. Selama ini Klinik dan Rumah Bersalin “Abu Salman“ dalam proses pelayanan terhadap pasien masih menggunakan sistem manual., baik dari pengumpulan data, pengolahan data, penyajian informasi, analisa dan penyimpulan. Hal ini dinilai tidak efisien dan kurang akurat. Karena seringkali didapatkan banyak data yang hilang dan akhirnya tidak dapat terlacak. Oleh sebab itu sudah saatnya pihak manajemen Klinik dan Rumah Bersalin ”Abu Salman” perlu menerapkan sistem informasi berbasis komputer, untuk meningkatkan pelayanan secara profesional. Perancangan sistem informasi manajemen rumah sakit yang dilakukan menggunakan program visual basic 6.0. perancangan ini dilakukan untuk membantu proses pelayanan terhadap pasien agar lebih efektif dan efisien. Dari hasil implementasi sistem informasi manajemen rumah sakit, klinik dan rumah bersalin Abu Salman dapat mengolah data dengan cepat, menyajikan informasi yang dibutuhkan oleh manajemen dan pasien dengan cepat dan akurat serta dapat menyimpan data dengan aman sehingga dapat membantu dalam proses pelayanan terhadap masyarakat.

Item Type: Karya ilmiah (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Pengelolaan Rumah Sakit , dan Microsoft Visual Basic 6.0.
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Ari Fatmawati
Date Deposited: 18 Mar 2009 03:56
Last Modified: 11 Jan 2011 06:44
URI: http://eprints.ums.ac.id/id/eprint/1066

Actions (login required)

View Item View Item